Berilah Contoh Peluang untuk Mewujudkan Prestasi dalam Berbagai Bidang Kehidupan!

 on Thursday, December 17, 2015  

Pendidikan Zone - Berilah Contoh Peluang untuk Mewujudkan Prestasi dalam Berbagai Bidang Kehidupan! - Peluang untuk mewujudkan prestasi - Potensi yang ada pada setiap diri manusia, sesungguhnya dapat diberdayakan dan dikembangkan lebih lanjut untuk mencapai prestasi optimal sesuai dengan potensi yang dimiliki.

Berbagai peluang untuk mewujudkan prestasi dalam berbagai bidang kehidupan yang dapat kita lakukan adalah sebagai berikut:

1. Bidang Politik
  • Menjadi ketua suatu organisasi politik yang berjiwa kerakyatan dan diakui kenegaraannya.
  • Menjadi pejabat publik (presiden, DPR, gubernur, bupati, dan sebagainya) yang memerhatikan kesejahteraan rakyat dan bebas dari KKN (kolusi, korupsi, dan nepotisme).
  • Melakukan unjuk rasa/demonstrasi secara tertib (sesuai aturan yang berlaku) untuk memperjuangkan hak dan rasa keadilan sampai tuntutannya terpenuhi.
Berilah Contoh Peluang untuk Mewujudkan Prestasi dalam Berbagai Bidang Kehidupan!

2. Bidang Ekonomi
  • Menjadi pengusaha sukses yang mampu memberikan devisa bagi negara dan menyerap banyak tenaga kerja.
  • Melakukan usaha mandiri di sektor informal (perdagangan kelontong, perdagangan kaki lima, dan sebagainya) dengan tidak membebani pemerintah dan sesuai aturan yang berlaku.
  • Menjadi pelaku ekonomi, baik di bidang jasa, keuangan, transportasi, dan sebagainya yang memiliki komitmen bersih, akuntabel, transparan, dan profesional (BATP).
3. Bidang Sosial dan Budaya
  • Sebagai pelajar/mahasiswa, belajar dengan sungguh-sungguh sampai mendapatkan penghargaan di tingkat provinsi, nasional, bahkan internasional, baik akademis maupun nonakademis.
  • Menjadi duta seni, budaya, komersial, dan sebagainya karena telah memiliki sejumlah keahlian (profesionalisme) di tingkat provinsi, nasional, maupun internasional.
  • Memperoleh pengakuan internasional dalam bidang-bidang tertentu, seperti penghargaan Ramon Magsaysay (sastra), Nobel (keilmuan dan perdamaian), dan sebagainya.
4. Bidang Hukum, Pertahanan, dan Keamanan
  • Mampu menciptakan rasa aman dan tertib dalam masyarakat dan bagi pencari keadilan di lembaga peradilan.
  • Mampu memberi perlindungan secara optimal kepada masyarakat dari ancaman teror, gerakan separatis, tindak kriminal, penyelundupan, dan sebagainya.
  • Mampu menciptakan perlindungan hukum dan pertahanan dan keamanan mandiri melalui siskamling, tertib lalu lintas, taat asas dan aturan, dan sebagainya.
5. Bidang Pendidikan
  • Mampu menciptakan rasa aman dan tertib dalam lingkungan pendidikan (sekolah, universitas, lembaga pendidikan, dan lain-lain).
  • Mampu memberi perlindungan secara optimal kepada masyarakat kaitannya dengan pelaksanaan pendidikan.
  • Mampu memberi motivasi kepada peserta didik di mana pun berada untuk belajar tekun dan giat.
Berilah Contoh Peluang untuk Mewujudkan Prestasi dalam Berbagai Bidang Kehidupan! 4.5 5 Unknown Thursday, December 17, 2015 Pendidikan Zone - Berilah Contoh Peluang untuk Mewujudkan Prestasi dalam Berbagai Bidang Kehidupan! - Peluang untuk mewujudkan prestasi - P...


No comments:

Post a Comment

Terima Kasih atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar pada kotak komentar di bawah ini!